Kegiatan Kuliah Kerja Nyata Merdeka Belajar Kampus Merdeka (KKN MBKM) Semester Ganjil Tahun Akademik 2025/2026 di Kecamatan Cigugur, Kabupaten Kuningan, resmi ditutup setelah berlangsung selama satu semester. Program ini dilaksanakan di tiga desa, yaitu Desa Cisantana, Desa Babakanmulya, dan Desa Puncak, dengan fokus pada pembangunan desa berintegritas serta pemberdayaan masyarakat berbasis potensi lokal.
Melalui pendekatan partisipatif, mahasiswa KKN MBKM mendampingi pemerintah desa dan masyarakat dalam merancang serta melaksanakan program kerja yang disusun berdasarkan pemetaan kebutuhan desa. Untuk mendukung tata kelola desa yang berintegritas, mahasiswa melaksanakan Survei Kepuasan Masyarakat dan Survei Desa Berintegritas sebagai bahan evaluasi pelayanan publik dan perumusan rekomendasi perbaikan.



Di Desa Babakanmulya, pemberdayaan masyarakat difokuskan pada penguatan UMKM melalui pendampingan dan edukasi, serta pembuatan plang dusun guna mendukung penataan administrasi desa. Sementara itu, di Desa Puncak, program diarahkan pada edukasi kesehatan melalui workshop pencegahan stunting, pembuatan plang jalan, serta penyusunan peta rincik bidang tanah untuk mendukung penataan aset desa. Adapun di Desa Cisantana, mahasiswa mendampingi penyusunan maklumat pelayanan, mendukung sektor pertanian melalui pengadaan jerigen kocor bagi petani sayur, serta menyelenggarakan kegiatan edukatif dan workshop pemanfaatan kohe (kotoran hewan) untuk mendorong pertanian berkelanjutan.




Melalui pelaksanaan KKN MBKM Semester Ganjil 2026/2027 ini, mahasiswa tidak hanya memperoleh pengalaman belajar di luar kampus, tetapi juga memberikan kontribusi nyata dalam mendukung pembangunan desa yang berorientasi pada integritas, pemberdayaan, dan keberlanjutan. Sinergi antara perguruan tinggi, pemerintah desa, dan masyarakat yang telah terbangun diharapkan dapat terus berlanjut serta memberikan dampak positif bagi pembangunan di Kecamatan Cigugur, Kabupaten Kuningan.
Program Studi Sarjana Administrasi Publik
Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik
Universitas Katolik Parahyangan


